MENERAPKAN ACTIVITY DAN INTENT PADA ANDROID

07.12
TUGAS PAPB: MENERAPKAN ACTIVITY DAN INTENT PADA ANDROID
Activity adalah window yang berisi antarmuka pengguna/user dengan aplikasi Anda. Aplikasi bisa memiliki activity atau tidak sama sekali. Namun pada umumnya aplikasi memiliki satu atau lebih activity dan tujuan utama sebuah activity adalah untuk berinteraksi dengan pengguna/user.
Bagian dari activity yang mempunyai konsep unik lainnya di dalam Android adalah intent. Pada dasarnya intent adalah perekat yang dapat mengaktifkan activity-activity berbeda dari aplikasi-aplikasi yang berbeda untuk bekerja bersama, memastikan bahwa tugas-tugas dapat dilaksanakan seolah activity-activity tersebut hanya milik satu aplikasi.
Agar lebih memahami mengenai penggunaan intent maka saya membuat 2 aplikasi, yaitu aplikasi untuk mengirim email dan apliasi untuk webview, phone dial, dan mengakses phone contact.


1.       APLIKASI UNTUK MENGIRIM EMAIL



Untuk membuat aplikasi seperti yang ditunjukkan pada gambar di atas maka caranya adalah buat projek baru pada eclipse kemudian pada layout XML ketikan kode berikut:
1.  <RelativeLayout xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android"
2.  xmlns:tools="http://schemas.android.com/tools"
3.  android:layout_width="match_parent"
4.  android:layout_height="match_parent"
5.  android:paddingBottom="@dimen/activity_vertical_margin"
6.  android:paddingLeft="@dimen/activity_horizontal_margin"
7.  android:paddingRight="@dimen/activity_horizontal_margin"
8.  android:paddingTop="@dimen/activity_vertical_margin"
9.  tools:context="com.example.ngirimemail.MainActivity" >
10. <Button android:id="@+id/sendEmail"
11. android:layout_width="fill_parent"
12. android:layout_height="wrap_content"
13. android:text="@string/compose_email"/>
14.   </RelativeLayout>
Kode pada baris 11 hingga baris 15 adalah baris kode yang digunakan untuk membuat button. Tulisan “Tulis Email” pada button tersebut didapat dari kode baris 14, dimana string “Tulis Email” sudah saya deklarasikan pada variabel compose_email yang terletak pada file res/values/string.xml
Tahap selanjutnya setelah membuat layout.xml adalah membuat class untuk pemroses layout tersebut. Maka dari itu saya membuat class dengan nama MainActivity.java yang berisi baris kode berikut:
1.  public class MainActivity extends Activity {
2.  protected void onCreate(Bundle savedInstanceState) {
3.  super.onCreate(savedInstanceState);
4.  setContentView(R.layout.activity_main);
5.  Button startBtn = (Button) findViewById(R.id.sendEmail);
6.  startBtn.setOnClickListener(new View.OnClickListener() {
7.  public void onClick(View view) {
8.  sendEmail();
9.  }
10. });
11. }
12. protected void sendEmail() {
13. Intent emailIntent = new Intent(Intent.ACTION_SEND);
14. emailIntent.setData(Uri.parse("mailto:"));
15. emailIntent.setType("text/plain");
16. emailIntent.putExtra(Intent.EXTRA_EMAIL,"");
17. emailIntent.putExtra(Intent.EXTRA_SUBJECT, "Your subject");
18. emailIntent.putExtra(Intent.EXTRA_TEXT, "Email message goes here");
19. try {
20. startActivity(Intent.createChooser(emailIntent, "Send mail..."));
21. finish();
22. Log.i("Finished sending email...", "");
23. } catch (android.content.ActivityNotFoundException ex) {
24. Toast.makeText(MainActivity.this,
25. "There is no email client installed.", Toast.LENGTH_SHORT).show();
26. }
27.   }

Tidak semua baris dari class MainActivity.java yang saya tunjukkan, namun baris kode diatas  adalah baris yang berperan utama dalam program tersebut. Baris no. 4 menandakan bahwa activity ini mengacu pada file / layout xml yang telah kita buat sebelumnya, yaitu activity_main.xml.
Baris no. 5 hingga no.8 mengacu pada button yang telah kita buat pada file xml sebelumnya, dimana jika button tersebut di klik maka akan memicu method sendEmail().
Method sendEmail sendiri ditulis pada baris no.12 hingga no.26. Baris no. 13 berfungsi untuk pembuatan Intent dengan nama emailIntent. ACTION_SEND  merupakan key intent yang digunakan untuk mengirim data pada aplikasi / user yang lain (Dalam kasus ini untuk mengirim email). Baris ke 15 berfungsi untuk men-set intent bahwa intent tersebut memiliki tipe text. Baris ke 16 hingga 18 berfungsi untuk mengambil serta mengirim data berupa email tujuan, subject, serta isi pesan. Kode putExtra  bertujuan untuk mengirimkan data. Parameternya sendiri adalah key dan data. Intent yang sudah kita buat tersebut dipanggil dengan menggunakan class startActivity.

2. APLIKASI UNTUK MENGAKSES BROWSER, PHONE DIAL, DAN PHONE CONTACT

Nantinya, jika tombol-tombol pada aplikasi tersebut ditekan, maka aplikasi akan menjalankan action tertentu sesuai dengan tombol yang ditekan. Misalkan, user menekan tombol Web browser, maka aplikasi akan membuka browser dan membuka alamat kalengmadu.blogspot.com, karena data URL sudah diset saat pembuatan program. Untuk membuat tampilan sepeti pada gambar diatas, maka saya membuat layout aktivitas_utama.xml:
1.  <LinearLayout xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android"
2.  android:orientation="vertical"
3.  android:layout_width="fill_parent"
4.  android:layout_height="fill_parent"
5.  > 
6.  <Button
7.  android:id="@+id/btn_webBrowser"
8.  android:layout_width="fill_parent"
9.  android:layout_height="wrap_content"
10. android:text="Web Browser" />
11. <Button
12. android:id="@+id/btn_makeCalls"
13. android:layout_width="fill_parent"
14. android:layout_height="wrap_content"
15. android:text="Buat Panggilan" />
16. <Button
17. android:id="@+id/btn_chooseContact"
18. android:layout_width="fill_parent"
19. android:layout_height="wrap_content"
20. android:text="Pilih Kontak" />
21.   </LinearLayout>
 Tentunya teman-teman sudah tau maksud dari baris kode diatas. Baris kode di atas bertujuan untuk membuat 3 button, dimana button yang pertama dengan id btn_webBrowser digunakan untuk membuka URL pada browser, button kedua dengan id btn_makeCalls digunakan untuk men-dial nomor telepon, dan button ketiga dengan id btn_chooseContact digunakan untuk mengakses phone contact yang ada pada smartphone anda.
Tentunya tahap berikutnya adalah mengedit file .java untuk memproses layout yang sudah kita buat. Aktivitas tersebut saya simpan pada file AktivitasUtama.java yang beris kodenya sebagai berikut:
1.  public class AktivitasUtama extends ActionBarActivity {
2.  Button b1,b2,b3,b4;
3.  int request_code=1;
4.  @Override
5.  public void onCreate(Bundle savedInstanceState) {
6.  super.onCreate(savedInstanceState);
7.  setContentView(R.layout.aktivitas_utama);
8.  //TOMBOL UNTUK WEB BROWSER
9.  b1=(Button) findViewById(R.id.btn_webBrowser);
10. b1.setOnClickListener(new OnClickListener()
11. {
12. @Override
13. public void onClick(View v) {
14. Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_VIEW,Uri.parse("http://kalengmadu.blogspot.com"));
15. startActivity(i);
16. }
17. });
18. //TOMBOL UNTUK CALLING
19. b2=(Button) findViewById(R.id.btn_makeCalls);
20. b2.setOnClickListener(new OnClickListener() {
21. @Override
22. public void onClick(View v) {
23. Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_DIAL);
24. startActivity(i);
25. }
26. });
27. //TOMBOL UNTUK CONTACT HAPE
28. b3=(Button) findViewById(R.id.btn_chooseContact);
29. b3.setOnClickListener(new OnClickListener() {
30. @Override
31. public void onClick(View v) {
32. Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_PICK);
33. i.setType(ContactsContract.Contacts.CONTENT_TYPE);
34. startActivityForResult(i, request_code);
35. }
36. });
37. }
38. public void onActivityResult (int requestCode, int resultCode, Intent data)
39. {
40. if (requestCode == request_code)
41. {
42. if (resultCode == RESULT_OK)
43. {
44. Toast.makeText(this, data.getData().toString(),
45. Toast.LENGTH_SHORT).show();
46. Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_VIEW,
47. Uri.parse(data.getData().toString()));
48. startActivity(i);
49. }
50. }
51.   }
 Seperti tampak contoh di atas, Anda telah menggunakan class Intent untuk melibatkan beberapa aplikasi built-in Android (seperti Phone, Contacts dan Browser). Dalam Android, Intent biasanya datang berpasangan: tindakan dan data. Tindakan menggambarkan apa yang dilakukan, seperti meng-edit item, menampilkan content dari item dan lain-lain. Data menentukan data obyeknya, seperti seseorang ada di dalam database Contacts. Data ditentukan sebagai object Uri seperti contoh berikut:
·         ACTION_VIEW
·         ACTION_DIAL
·         ACTION_PICK
Contoh data:
·         http://www.google.com
·         tel:+6281249638523
·         content://contacts
tindakan dan data berpasangan menggambarkan operasi yang dilakukan. Contoh, untuk dial nomor telpon, Anda menggunakan ACTION_DIAL/tel:+6281252080603. Untuk menampilkan daftar contacts yang tersimpan dalam telpon, Anda menggunakan pasangan ACTION_VIEW/content://contacts. Untuk mengambil contact dari daftar contact, Anda menggunakan pasangan ACTION_PICK/content://contacts. Dalam tombol/button pertama, Anda membuat object Intent kemudian menyertakan dua argument ke setiap constructor – tindakan dan data:

Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_VIEW,
Uri.parse("http://kalengmadu.blogspot.com"));
startActivity(i);

Tindakan disini diwakili oleh konstanta android.content.Intent.ACTION_VIEW. Gunakan method parse() dari class Uri untuk mengkonversi string URL menjadi object Uri. Konstanta android.content.Intent.ACTION_VIEW sebenarnya merujuk ke tindakan “android.intent.action.VIEW”, sehingga pernyataan sebelumnya dapat ditulis ulang menjadi:
Intent i = new Intent("android.intent.action.VIEW", Uri.parse("http://
kalengmadu.blogspot.com "));
startActivity(i);
Potongan kode sebelumnya dapat juga ditulis ulang menjadi seperti berikut:
Intent i = new Intent("android.intent.action.VIEW");
i.setData(Uri.parse("http:// doditsuprianto.com "));
startActivity(i);
Disini, Anda menge-set data secara terpisah menggunakan method setData(). Untuk tombol kedua, Anda men-dial nomor tertentu dengan cara menuliskan nomor telpon di bagian argument data:
Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_DIAL,
Uri.parse("tel:+ 6281249638524"));
startActivity(i);
Dalam kasus ini, dialer akan menampilkan angka yang akan dipanggil. User harus menekan tombol
dial untuk men-dial nomor tersebut. Jika Anda ingin memanggil/call secara langsung tanpa campur
tangan user, ubah tindakan/action menjadi:
Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_CALL,
Uri.parse("tel:+6281249638524"));
startActivity(i);
Jika Anda hendak menampilkan dialer tanpa menentukan nomor telpon apapun, maka caranya sederhana yaitu abaikan pada bagian data, seperti berikut ini:
Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_DIAL);
startActivity(i);


Tombol ketiga melibatkan aplikasi Contacts untuk menampilkan daftar kontak kemudian memanggil salah satu kontak user. Karena Anda meminta user untuk memilih kontak, maka Anda perlu aplikasi Contacts untuk mengembalikan nilai; dalam kasus ini Anda harus men-set tipe data untuk memberitaukan jenis data apa yang akan dikembalikan:
Intent i = new Intent(android.content.Intent.ACTION_PICK);
i.setType(ContactsContract.Contacts.CONTENT_TYPE);
startActivityForResult(i, request_Code);
Karena Anda mengharapkan hasil dari aplikasi Contacts, maka Anda melibatkan aplikasi kontak dengan menggunakan method startActivityForResult, mengirimnya ke dalam object Intent dan request code. Nantinya Anda perlu mengimplementasikan method onActivityResult untuk mendapatkan hasil dari activity.
2.       MEMBUAT FILE .APK
Untuk mendeploy aplikasi anda ke smartphone. Maka caranya adalah dengan mengexport nya untuk dijadikan file berekstensi .apk, caranya adalah:
Klik menu file pada eclipse, kemudian pilih export, dan pilih Export android Application.


Kemudian klik next hingga muncul tampilan seperti berikut ini,


Pastikan anda memilih nama apliakasi yang akan anda export. Dalam kasus ini saya memilih “AplikasiDial”.

Selanjutnya klik next, dan anda diminta untuk membuat file berekstensi .key dimana file tersebut bertujuan apabila anda akan mengupdate aplikasi anda nantinya, pilih create new store dan tentukan direktori penyimpanan key tersebut, serta jangan lupa untuk mengisi password dari key tersebut.


Jika sudah maka klik next, dan anda diminta untuk mengisi beberapa form seperti pada gambar berikut,


Jika sudah maka klik next, kemudian tentukan lokasi direktori penyimpanan file .apk

Sampai disini proses pembuatan file .apk sudah selesai. Simpan file tersebut ke smartphone anda dan lakukan proses instalasinya. Namun sebelumnya lakukan perubahan pengaturan pada smartphone anda dengan cara masuk ke setting -> system -> security , dan centang pada bagian berikut ini.


Lakukan proses instalasi:





Buka program Aplikasi Dialku









Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar

Penulisan markup di komentar
  • Silakan tinggalkan komentar sesuai topik. Komentar yang menyertakan link aktif, iklan, atau sejenisnya akan dihapus.
  • Untuk menyisipkan kode gunakan <i rel="code"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan kode panjang gunakan <i rel="pre"> kode yang akan disisipkan </i>
  • Untuk menyisipkan quote gunakan <i rel="quote"> catatan anda </i>
  • Untuk menyisipkan gambar gunakan <i rel="image"> URL gambar </i>
  • Untuk menyisipkan video gunakan [iframe] URL embed video [/iframe]
  • Kemudian parse kode tersebut pada kotak di bawah ini
  • © 2015 Simple SEO ✔